256 Karateka Inkanas Cabang Polres Garut Gelar Ujian kenaikan Tingkat dan Penurunan Kyu

0

GARUT, STATUSJABAR.COM – Sebanyak 256 Karateka Dari Perguruan INKANAS Institut Karate-do Nasional Cabang Polres Garut laksanakan ujian kenaikan tingkat dan penurunan Kyu di GOR Beladiri, Kecamatan Tarogong Kidul, Garut Jawa Barat, Minggu (28/03/2021) Pagi.

Ujian Karate dari Perguruan Karate yang di Garut dipimpin oleh Kapolres Garut ini diikuti oleh 256 Karateka dari Berbagai Dojo, diantaranya Dojo Polres Garut, Dojo Kodim 0611 Garut dan Dojo Yonif 303 Raider / SSM serta Dojo – Dojo sekolah dan Ranting – Ranting yang ada di kecamatan kecamatan.

Dengan penguji langsung dipimpin Ketua Majelis Sabuk Hitam Pengda Jabar didampingi Pelatih dan pendiri Inkanas Polres Garut Basuki Eko yang juga menjabat sebagai Kadispora Kabupaten Garut beserta anggota Majelis Sabuk hitam lainnya.

Dalam amanatnya, Basuki Eko menyampaikan agar peserta ujian betul – betul mengikuti ujian dengan serius dan harus menunjukan kemampuan yang terbaiknya dalam ujian.

“Karena ujian adalah salah satu media evaluasi dari hasil latihan di dojo masing – masing disamping mengikuti pertandingan – pertandingan,” Katanya.

Dikatakan Basuki Eko, Untuk menjadi Atlit yang penuh prestasi, tidak bisa karena kebetulan, tapi harus melalui proses dan latihan serta persiapan yang matang.

“Oleh karenanya berlatihlah dengan penuh disiplin dan berprilakulah dengan memegang teguh Sumpah Karate,” ungkapnya.

Ujian karate ini di laksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan yang ketat sesuai SOP dari Satgas Covid 19.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here