
GARUT, STATUSJABAR.COM – Hadir dalam acara Pembinaan Juara 1 Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024 yang digelar Di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Jawa Barat, Sekretaris Komisi I DPRD Provinsi Jabar dari Fraksi PDI Perjuangan, Memo Hermawan sampaikan rasa bangganya kepada Desa Rancasalak Kecamatan Kadungora yang berhasil meraih Juara 1 dan bersaing dengan sekitar 5 ribu lebih di Jawa Barat.
“Kalau saya hitung, lima ribu tigaratus desa di Jaea Barat, kalau ditambah kelurahan hampir enam ribu. Saya ikut bangga, bagaimana pun juga saya ini kan berasal dari dapil Garut,” ujar Memo dalam sambutannya.
Memo Hermawan juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala DPMD Garut, H Wawan Nurdin dan Pemerintah Kabupaten Garut secara umum sampai tingkat Forkopimcam Kadungora yang telah membina dan mengarahkan untuk Desa Rancasalak. Memo juga berharap untuk keberlanjutan dalam pembinaan Desa Rancasalak, ia meminta adanya penambahan anggaran tahun 2025 untuk Desa Rancasalak.
Karena menurutnya, tidak cukup dengan meraih juara Jawa Barat tanpa dukungan anggaran kedepannya agar prestasi tersebut bisa dipertahankan dan lebih baik.
“Saya hadir kesini sebetulnya, saya menilai ini sangat penting, makanya saya mendahulukan kesini. Yang saya khawatirkan nanti, provinsi setelah juara membiarkan,” katanya.
Memo juga meminta kepada DPMD Provinsi Jawa Barat untuk membantu dengan melakukan pembinaan kepada Desa Rancasalak untuk bisa maju pada lomba desa dan kelurahan ke tingkat nasional. Komisi I DPRD Jawa Barat kata Memo, memiliki tugas penting melakukan pembinaan salah satunya pembinaan dan pengawasan terhadap kemajuan pembangunan desa serta pelaksanaan otonomi daerah.
Hubungan antara Komisi I DPRD Jawa Barat dengan desa tidak hanya bersifat pengawasan. Tetapi juga mencakup pembinaan, advokasi berbagai hal, mulai dari penguatan pemerintahan desa, peningkatan kapasitas aparatur desa hingga mendukung implementasi Undang Undang Desa, memberi ruang besar bagi desa untuk menentukan arah pembangunan sesuai dengan kebutuhan sosial, kebutuhan lokal dan sosialnya.
“Kami berkomitmen untuk terus mendorong meningkatkan alokasi Dana Desa, pengawasan dan pengelolaan anggaran yang transparan serta memastikan program-program pembangunan desa berjalan berjalan efektif menyentuh langsung kepada masyarakat,” tandasnya.