Kwarcab Gerakan Pramuka Garut dan Dispora Gelar Seleksi Calon Pasbara 14 Tahun 2024

0
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Garut bersama Dinas Pemuda dan Olahraga menggelar Seleksi Calon Pasbara 14 tahun 2024 di Komplek SOR Ciateul, Sabtu (04/05/2024). (Foto: Humas Pasbara)
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Garut bersama Dinas Pemuda dan Olahraga menggelar Seleksi Calon Pasbara 14 tahun 2024 di Komplek SOR Ciateul, Sabtu (04/05/2024). (Foto: Humas Pasbara)

GARUT, STATUSJABAR.COM – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Garut bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Garut menggelar seleksi Calon Pasbara bagi seluruh anggota Pramuka di Kabupaten Garut.

Kegiatan seleksi Calon Pasbara tersebut bertempat di Komplek SOR Ciateul, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Sabtu (04/05/2024).

Ketua Pelaksana Farid Abdul Jabar mengatakan, Pasbara 14 2024 merupakan program Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Garut dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) yang mengimplementasikan UU Kepemudaan No 40 tahun 2009 dan Pola Mekanisme Pembinaan dalam rangka mewujudkan Pramuka Penegak Pandega yang berkarakter berdaya dan berguna.

“Kegiatan ini diikuti oleh 606 peserta dengan rincian 337 peserta pengibar dan 269 peserta pengucap,” katanya dalam rilis yang di terima status jabar.

Menurutnnya, Selain dari itu peserta pada kegiatan seleksi ini berasal dari berbagai golongan yang ada di Gerakan Pramuka, diantaranya golongan siaga, penggalang, penegak dan pandega.

Sementara Itu, Dalam interview Kak dr. H Helmi Budiman sebagai Ketua Kwarcab Kabupaten Garut mengatakan harapan agar kedepannya Pasbara 14 ini lebih baik lagi dan melahirkan potensi-potensi terbaik yang ada di Kabupaten Garut.

“Karena setelah selesai mengikuti Pasbara 14 peserta akan diarahkan juga untuk bisa masuk ke Unit Kegiatan seperti Unit Protokol dan Unit Media Informasi,” ujar kak Helmi.

Di tempat yang sama, Kadispora Kabupaten Garut Kak Drs. Ade Hendarsyah, MM mengatakan pihaknya mendukung penuh kegiatan Pasbara 14 ini dan berharap agar Pasbara 14 tahun ini menjadi kader-kader penerus bangsa.

“Kegiatan ini juga bersumber dari Dinas Pemuda dan Olahraga tahun anggaran 2024,” tandasnya (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here