PHRI dan HDCI Gelar Bakti Sosial Ramadhan 1442 H

0
28

GARUT, STATUSJABAR.COM – Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia ( PHRI ) bekerja sama dengan Club motor Harley Davidson Club Indonesia ( HDCI ) Kabupaten Garut, menggelar bakti sosial ramadhan 1442 Hijriyah, Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 Hari (01-02 Mei 2021) , di kompleks Annarto Mall, Jln. Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Tarogong kidul, Kabupaten Garut.

Sinergi antara PHRI bersama HDCI Kabupaten Garut mengadakan buka bersama dan memberikan santunan kepada 2600 anak yatim piatu yang diwakilkan oleh beberapa yayasan panti asuhan.

Pengurus HDCI Garut H. Ato Hermanto menyampaikan Pertama syukur alhamdulillah kami dari PHRI dan HDCI berkolaborasi dan sinergi dalam rangka di bulan suci yang penuh berkah ini, mengadakan acara berbagi dan peduli terhadap anak yatim piatu,

Lanjut disampaikan H. Ato, di samping itu PHRI Garut punya program dalam rangka untuk mensosialisasikan dan mempromosikan produk-produk wisata yang ada di produk hotel dan restoran.

“berbagi peduli ini, sama-sama kita niatnya ibadah dalam rangka untuk melayani dan sebagai penyemangat ataupun memberikan yang kebahagian terhadap anak yatim, ”ucapnya

Ia mengakui, kami kemarin menggalang shodaqoh pada rekan-rekan di HDCI dan rekan-rekan di PHRI, syukur Alhamdulillah terkumpul sembako sebanyak 2.600 sembako yang untuk di Gratiskan dan juga ada 1000 Sembako yang dijual di pasar murah.

“Sementara ini, situasi sekarang (Pandemik-red) kebanyakan situasi ekonomi lagi kurang, mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini akan lebih menggerakkan situasi daya beli atau pasar yang mengharapkan masyarakat untuk bisa jajanan ataupun bisa menikmati menu-menu restoran atau menu-menu hotel,”tuturnya

Sementara itu, Komisi 2 Anggota DPRD Garut Hj Juju Hartati dari Fraksi PDI Perjuangan Kabupaten Garut mengucapan terima kasih kepada HDCI dan PHRI Garut, Atas kebaikan, kemurahan hatinya memberikan santunan kepada anak yatim piatu kepada adik-adik yatim piatu itu suatu apa keberkahan tersendiri Luar biasa.

“Syukur Alhamdulilah, saya dengan senang hati bisa ikut berbagi kebahagiaan sama teman-teman HDCI dan PHRI pada para anak yatim piatu,”ujarnya

Dikatakan Juju, Harapan saya di tahun 2021 ini di bulan suci Ramadhan ini semoga covid-19 cepat berlalu. Covid ini adalah musuh bersama, musuh dunia, Semoga cepat terbebas kita dari virus covid yang sangat menyengsarakan.

“Kami berdo’a agar Covid ini segera berakhir, warga Garut pada Sehat, kita dalam kondisi begini diberi ditambahkan diberikan kesabaran, serta sejahtera terbebas dari kemiskinan,” Imbuhnya

Juju pun menambah kan, Kalau bisa kegiatan seperti ini harus terus bersinambungan, Karena dengan adanya kegiatan ini bisa mengurangi beban bagi teman-teman anak yatim piatu. Ini sangat terbantu sekali. Kita bisa merasakan dengan hadirnya acara ini sangat membantu sekali, Pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here