Pilkada Garut 2024 Harus Jadi Momen Perubahan, PKB: Garut Tong Kieu-kieu Wae

0
Ketua Timgab Pemenangan Paslon 02, Dadan Hidayatulloh.
Ketua Timgab Pemenangan Paslon 02, Dadan Hidayatulloh.

GARUT, STATUSJABAR.COM – Ketua Tim Setgab Pemenangan Syakur-Putri, Dadan Hidayatulloh mengatakan, Pilkada Garut 2024 ini, harus menjadi momen perubahan untuk masyarakat Garut. Sebab, kata Dadan, masyarakat menginginkan Garut lebih baik dari sekarang.

Hal tersebut diungkap Dadan, saat mendampingi Syakur Amin berkampanye di kawasan Sawah Lega, Kecamatan Sukawening, Garut, pada Minggu, 17 November 2024 kemarin.

Dalam orasinya, Dadan mengatakan masyarakat Garut memiliki harapan, agar Garut lebih baik lagi. “Garut tidak mungkin kieu-kieu wae (gini-gini saja). Masyarakat Garut punya keinginan untuk lebih maju, lebih modern. Ada harapan, hayang siga batur (ingin seperti kota lain),” kata Dadan.

Di hadapan ribuan massa yang memadati objek wisata Salegar, Dadan mengatakan, jika berbicara perubahan, Syakur-Putri merupakan Paslon yang pas, untuk dipilih di Pilkada Garut 2024 ini. Dadan berharap, agar Pilkada Garut kali ini jadi momentum perubahan Garut ke arah lebih baik.

“Pak Syakur dan Teh Putri punya komitmen itu. Menjadikan Kabupaten Garut yang lebih baik dan lebih hebat,” katanya.

Dadan sendiri mengatakan, pihaknya optimis Syakur-Putri bisa unggul telak atas Helmi Budiman-Yudi Nugraha di Pilkada Garut 2024 ini. Sebab, berdasarkan hasil survei terbaru, tren Paslon 02 melejit naik.

“Faktanya, terakhir itu kita sudah dapat hampir 52 persen. Target kita, adalah 60 persen,” pungkas Dadan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here