SMP Plus Hikmah Tarogong Kidul Buka Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru, Ayo Sekolah Disini Banyak Program Unggulan

0
SMP Plus Hikmah Tarogong Kidul Menerima Pendaftaran Siswa Baru (Ist)
SMP Plus Hikmah Tarogong Kidul Menerima Pendaftaran Siswa Baru (Ist)

GARUT, STATUSJABAR.COMPenerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2024/2025 sudah dimulai. Semua sekolah termasuk SMP Plus Hikmah Tarogong Kidul juga sudah melayani pendaftaran siswa baru.

”SMP Plus Hikmah Tarogong Kidul siap menerima peserta didik yang berkebutuhan Khusus (PDBK),” kata Kepala Sekolah Smp Plus Hikmah, Dadat Jatnika, S. Pd kepada media statusjabar.com, Rabu (15/05/2024) malam.

Menurut Dadat, bahwa mulai penerimaan pendaftaran siswa baru dibagi menjadi dua gelombang, ke 1 dan ke 2.

”Dari 20 Mei 2024 sampai dengan 15 Juni 2024 untuk Gelombang 1. Dari 16 Juni 2024 sampai dengan 15 Juli 2024 untuk Gelombang 2,” ujarnya.

Dalam menjalankan pendidikannya, Smp Plus Hikmah Tarogong Kidul Menekankan pembentukan karakter siswa siswi yang islami.


Proses pendaftaran dapat dilakukan secara kolektif maupun perorangan dengan datang langsung ke Sekretariat Penerimaan Siswa Baru di Smp Plus Hikmah Tarogong Kidul, Jln Guntur Sari No 981, Komplek YPI Hikmah (LEC), Desa Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. Atau bisa menghubungi : 081220106087.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here